Sabtu, 09 Mei 2015

Ayo Cobain Mie Ramen Pikachu

Kalian pasti akan berkata “Aiiiih..!” saat melihat Ramen Pikachu yang menggemaskan ini kan? Apalagi kalau perut kalian sudah keroncongan.

Bulan April yang lalu, Sapporo Ichiban telah meluncurkan mie bertema tikus elektrik ini dengan dua rasa, yaitu rasa seafood dan kedelai.


 Ramen Pikachu ini ukurannya sedikit lebih kecil dari ramen cup biasa karena dipasarkan untuk anak-anak, harganya juga sedikit lebih murah, yaitu 106 yen.

Seperti dilansir dari crunchyroll.com, selain kemasannya yang menggemaskan, kalian juga akan mendapatkan stiker di dalamnya dan Pikachu yang tertera di kamaboko-nya lho! 


Namun sayangnya Ramen Pikachu ini baru dirilis di Jepang sehingga belum diketahui apakah akan dipasarkan di negara-negara lain, apalagi kalau banyak penggemarnya pasti akan cepat kehabisan persediaannya ya, apa kalian mau mencoba Ramen Pikachu yang menggemaskan ini?

Sumber : Jurnal Otaku Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar